.
Barometer Kepri. Com | Batam, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Barelang terus menggencarkan kegiatan edukasi kepada masyarakat, khususnya kalangan pelajar, melalui program Police Go To School yang dilaksanakan dalam rangka Operasi Patuh Seligi 2025. Kegiatan ini di SMP Negeri 12 Batam Kota, dengan menyasar para pelajar sebagai masyarakat terorganisir. Pada Senin pagi, (21/07/2025).
Dipimpin langsung oleh Kanit Kamsel Satlantas Polresta Barelang, Ipda M. Zikri, S.H., M.H., bersama tim yang terdiri dari Aipda Yoga Indromiko, Aipda H. Hogan, dan Brigadir Benget Sani, kegiatan ini turut menggandeng Jasa Raharja sebagai mitra dalam memberikan edukasi keselamatan berlalu lintas. Fokus utama penyuluhan adalah tentang bahaya berkendara di bawah umur, sejalan dengan target Operasi Patuh Seligi 2025.
Dalam kegiatan tersebut, para pelajar diberikan pemahaman tentang pentingnya mentaati peraturan lalu lintas dan dampak buruk yang dapat ditimbulkan apabila melanggar, terutama bagi mereka yang masih di bawah umur dan belum memiliki izin mengemudi. Melalui penyuluhan ini, diharapkan siswa dapat menjadi pelopor keselamatan lalu lintas baik di lingkungan sekolah maupun masyarakat.
Kasat Lantas Polresta Barelang, Kompol Afiditya Arief Wibowo, S.I.K., M.H., menegaskan komitmen pihaknya dalam memberikan edukasi langsung kepada generasi muda. “Melalui program Police Go To School, kami ingin membangun kesadaran sejak dini kepada pelajar agar memahami pentingnya keselamatan berlalu lintas. Harapan kami, mereka menjadi agen perubahan dalam menciptakan budaya tertib berlalu lintas di Kota Batam,” ungkap Kompol Afiditya.


